Surabaya

Semangat Dunia Lebih Baik

Get Ready For a Better World!

Web-cover-2 INSPIRASI

Waktunya telah tiba. Cukup sudah melihat apa yang terjadi pada dunia. Harus ada sesuatu yang dilakukan dan anak-anak lah yang akan melakukannya. Sejarah KidZania berawal dari seperti halnya sejarah hebat lain, dengan hasrat idealis dan semangat pantang menyerah yang dibangun dari keinginan untuk menciptakan sesuatu yang lebih baik.

 

"Dari perspektif anak, banyak hal tak berjalan sebagaimana mestinya"

 

Banyak hal tidak mampu berjalan sejauh yang seharusnya mereka mampu dan nampaknya kondisi tersebut juga tidak akan segera membaik dalam waktu dekat. Pemerintah terlihat tidak berjalan dengan efisien, masyarakat menjadi tidak adil dan sumber daya alam disia-siakan serta banyak nilai kehidupan yang luntur.

 

Dengan moral yang menurun dan kejahatan meningkat, tampak jelas bahwa dunia yang ada sekarang menjadi dunia yang tidak nyaman bagi anak. Sesuatu harus dilakukan untuk mengatasi ini semua, dan merekalah, para anak-anak, yang dapat dipersiapkan untuk melakukannya.

Inspire Panduan KidZania